Frequently Asked Questions (FAQ) Espresso DetEksi-Con 2k8

30 November 2008

1. Apa itu DetEksi-Con?

· Evolusi dari DetEksi Mading Championship, yang sudah terselenggara sejak 2002. Espresso DetEksi-Con 2k8 merupakan konvensi anak muda terbesar di Indonesia. Di dalamnya diselenggarakan segala kegiatan yang berkaitan dengan anak muda. Content acara bisa berubah sesuai perkembangan. Tidak terpaku pada mading saja.


2. Ada apa saja di Espresso DetEksi-Con 2k8?

· Kompetisi mading masih menjadi anchor utama Espresso DetEksi-Con 2k8. Ratusan karya mading SMP dan SMA akan dipamerkan. Pada Espresso DetEksi-Con 2k8 ada satu kompetisi mading baru, yaitu mading gerak. Selain mading, di konvensi ini dipamerkan pula sepatu-sepatu modifikasi hasil karya peserta League DetEksi Custom Shoes Competition. Sederetan acara lain juga siap meramaikan konvensi. Ada Espresso Pop Group Competition, Honda DetEksi Band Competition, OZ DetEksi Challenge, Red-A DetEksi Model Competition, dan Journalist Blog Competition.


· Sejumlah artis terkenal juga akan meramaikan Espresso DetEksi-Con 2k8.

3. Apa tujuan DetEksi Jawa Pos menyelenggarakan Espresso DetEksi-Con 2k8?

· Karena kelak yang membuat even ini heboh mungkin bukanlah mading. Mungkin kelak yang membuat even ini dahsyat adalah kekayaan variasi kompetisi di dalamnya, yang mempertemukan anak muda dari berbagai sekolah dan latar belakang. Dengan nama Convention, even anak muda apa saja bisa diselenggarakan. Setiap tahun bakal punya rasa dan warna yang berbeda.

4. Apa target Espresso DetEksi-Con 2k8?

· Memuaskan
peserta, penonton, dan membuat panitia sendiri bangga. Setiap even DetEksi selalu
melebihi ekspektasi. Jadi, harapannya tahun ini minimal sama seperti tahun lalu.
Meriah, aman, dan lancar. 

5.Berapa jumlah panitia yang dilibatkan?

· Total kru DetEksi Jawa Pos sekitar 70 orang. Terdiri atas supervisor, koordinator, surveyor, editor, penulis, grafis, data entry, IT dan Litbang, Video Production team serta yang lain-lain. Ketika ada even, tim DetEksi dipecah menjadi dua. Ada yang mengerjakan halaman, ada yang mengerjakan even.

6. Berapa lama persiapan Espresso DetEksi-Con 2k8?

· Rencana sudah dibuat sejak awal tahun 2008. Tapi persiapan intensif baru dimulai awal September 2008, setelah berakhirnya Honda DetEksi Basketball League 2008.

7. Siapa saja sponsor Espresso DetEksi-Con 2k8?

· Espresso DetEksi-Con 2k8 bersifat non-profit. DetEksi Jawa Pos juga tidak menerima sponsorship dari perusahaan rokok, minuman keras, dan minuman berenergi.

· Tapi, karena even DetEksi semakin lama skalanya semakin besar, dengan biaya yang terus bertambah, maka harus ada sponsor yang membantu mendukung acara.

· Tahun ini, Espresso, menjadi sponsor utama, didukung Honda, Red-A, IM3, Australian Education Centre, League, dan D-Net.

8. Berapa biaya penyelenggaraan Espresso DetEksi-Con 2k8?

· Angka pastinya rahasia, tapi lebih dari Rp 1 milyar.

0 komentar: